Mustahil.
Bagaimana bisa frasa itu tercipta?
Sedang dekat saja tak pernah cukup.
Jauh sendiri makin menikam.
Yang ingin dilupa malah menggurita.
Ke permukaan.
Kemarau hanyalah mitos.
Kering serupa ilusi.
Berpayungkan awan-awan penghujan.
Menggenangkan cerita, berceceran tak sudah-sudah.
Yogyakarta, 200613.
No comments:
Post a Comment